Saya menjadi Anggota Tim Auditor Lingkungan PLTA Asahan Satu.
Pada satu hari,saat saya sedang membaca-baca,ada SMS masuk ke HP saya,dari sahabat lama saya Ir.Iman Santoso,yg memberitahukan bahwa ada temannya bernama Ir.Anhar Kramadisastra MSc,membutuhkan seorang pensiunan PLN,untuk diajak bersama-sama menjadi Tim Auditor Lingkungan. Ir. Anhar telah mendapat persetujuan dari Kementerian Lingkungan Hidup. Ir.Anhar adalah pemilik sekali gus menjadi Direktur B.E.R.I.( PT.Bogor Environment Resources Institute),suatu lembaga usaha yg bergerak dalam kajian lingkungan dan sumber daya alam.
Setelah melalui komunikasi,internet,sms dan lain sebagainya,akhirnya kami ketemu di suatu restaurant di daerah Tebet,Jakarta Selatan. Didapatlah kesepakatan diantara kami,bahwa PT.BERI mendapat tugas membuat Audit Lingkungan PLTA Asahan Satu. Ketua Tim Audit adalah Anhar Kramadisastra dgn anggota Berlin Simarmata,Raina J.Gang dan Iman K.Nawireja. Tanggal 7 Juli 2010,kami berangkat dari Jakarta menuju PLTA Asahan Satu tentu saja melalui Medan,dan sore hari kami sampai di kompleks Perumahan dan Perkantoran PLTA Asahan Satu,desa Simangkuk. Tanggal 8 Juli 2010,kami mulai diskusi dengan pihak PLTA Asahan Satu,tanggal 9 Juli 2010,wawancara dgn petugas lapangan,dan tanggal 10 Juli 2010 wawancara dgn masyarakat sekitar Asahan Satu.Tanggal 10 Juli 2010,Perumusan Hasil Temuan Audit dan malam harinya menuju Medan. Tanggal 11 Juli 2010,kami kembali ke Jakarta.
PLTA Asahan Satu dimiliki oleh PT Bajradaya Sentra Nusa (BDSN). Kepemilikan saham:70% oleh China Huadian Company,dan 26% oleh PT PJB(anak perusahaan PLN),serta sisanya swasta lainnya.
Setelah diskusi dengan pihak PT BDSN,maka Tim Auditor telah mempresentasikan Kajiannya didepan para pejabat Kementerian Lingkungan Hidup. Setelah ada perbaikan disana-sini,maka study ini akan diteruskan kepada Komisi VII-DPR RI. Semoga semuanya berjalan baik.
Penulis: Ir.Berlin Simarmata MM.